Thursday, March 16, 2017

Mematikan Komputer Secara otomatis menggunakan Cronjob


Rifki Ferdiansyah - Assalamualikum kawan ,hari ini saya akan menjelaskan ilmu yang saya dapat hari ini yaitu mengenai Mematikan Komputer Secara otomatis menggunakan Cronjob . Saya akan memaparkannya dibawah ini....

A. Pengertian

Cron adalah suatu software utility yang ada pada system mirip unix yang di gunakan untuk menjalankan perintah sesuai dengan yang telah di jadwalkan

B. Latar Belakang 

Karena kita sering lupa mematikan Laptop saat sudah selesai memakainya oleh sebab itu kita harus mengaturnya secara otomatis mati dalam jam tertentu agar kita tidak lupa mematikan laptop jika sudah selesai memakainya 

C. Maksud Dan Tujuan 

Dapat menjalankan perintah cron untuk menjadwalkan perintah tertentu di linux atau system yang mirip unix

D. Alat Dan Bahan 
  1. Laptop Os Linux
  2. Aplikasi cron
E. Waktu Pelaksanaan

Kurang lebih 5 menit

F. Tahap Pelaksanaan

  • Masuk sebagai super user dengan perintah
loghozt@loghozt-Aspire-4741 ~ $ sudo su
[sudo] password for loghozt:
loghozt-Aspire-4741 loghozt # 
  • Kemudian install aplikasi Crontab dengan perintah
apt-get install cron
  • Kemudian kita cari perintah poweroff terdapat dimana dengan perintah
loghozt-Aspire-4741 loghozt # which poweroff
/sbin/poweroff
loghozt-Aspire-4741 loghozt #

  • Kemudian masukkan perintah 
crontab -e
  • Dan tambahkan text seperti dibawah ini
10 10 * * * /sbin/poweroff
  • Keterangan
  • Pengertian
    ┌───────────── menit (0 - 59)
    │ ┌───────────── jam (0-23)
    │ │ ┌───────────── hari bulan (1 - 31)
    │ │ │ ┌───────────── bulan (1 - 12)
    │ │ │ │ ┌───────────── hari dalam seminggu (0-6) (Minggu sampai Sabtu;
    │ │ │ │ │ 7 juga Minggu)
    │ │ │ │ │
    │ │ │ │ │
    *  *  *  * *      Perintah untuk mengeksekusi  
 
  • Kemudian kita melihat list dari crontab dengan perintah
crontab -l

G. Hasil Dan Kesimpulan

Dengan mengaktifkan perintah crontab maka laptop akan otomatis mati sesuai waktu yang telah kita tentukan .

H. Referensi

https://en.wikipedia.org/wiki/Cron


EmoticonEmoticon

JOIN NOW